Loading...

KURIKULUM SMA

SMA Kemurnian II menerapkan kurikulum merdeka belajar, yang mengedepankan pada Profil Pelajar Pancasila untuk mendorong peserta didik menjadi pelajar sepanjang hayat yang kompeten, berkarakter, dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Didukung dengan visi SMA Kemurnian II yang unggul dalam Iman, dan Ilmu Pengetahuan yand dilandasi sikap toleransi untuk menuju era global. Kurikulum merupakan salah satu unsur yang bisa memberikan kontribusi yang signifikan untuk mewujudkan proses berkembangnya kualitas potensi peserta didik. Dengan memperhatikan kondisi riil SMA Kemurnian yang berada di Kota Jakarta yang memiliki penduduk lebih maju dan keterbukaan serta kemudahan dalam mengakses informasi, maka pengembangan kurikulum juga harus disesuaikan dengan kondisi tersebut.


Adapun pelaksanaannya kurikulum merdeka di SMA Kemurnian II, dilakukan dengan pengembangan soft skill yang mengedepankan pembelajaran berbasis projek dimana memuat aspek-aspek profil pelajar Pancasila yaitu Beriman, Bertakwa kepada TUhan YME serta Berakhlak mulia, Berkebinekaan Global, Bergotong royong, Mandiri, Bernalar kritis dan kreatif. Untuk mewujudkan hal tersebut, maka kami merancang proses pembelajaran setiap mata pelajaran yang lebih dekat dengan kehidupan peserta didik (kontekstual), membuka lebih banyak ruang diskusi belajar (dialogis), mengasah ketajam bernalar peserta didik, dan membangun kreativitas peserta didik. Dengan didukung pula dengan SDM para guru SMA Kemurnian II yang berkompeten dalam keilmuwan dan berteknologi, serta menguasai Pendidikan karakter meliputi “olah pikir, olah hati dan olah rasa”.